FKM UNAIR Luluskan Doktor ke-100

Program studi Doktor Ilmu Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga meluluskan doktor ke-100 pada Ujian Doktor Terbuka, Selasa (30/8). Lulusan doktor ke-100 atas nama Yessy Dessy Arna melakukan penelitian tentang model asuhan keperawatan komunitas untuk korban pelecehan seksual anak.
“Model asuhan keperawatan komunitas yang saya teliti adalah Nir Ketaton berbasis FCN (Family Centered Nursing), HCS (Health Care System) dan Atraumatic Care. Nir Ketaton merupakan pendekatan asuhan keperawatan secara spiritual. FCN merupakan asuhan keperawatan berbasis pendekatan keluarga, HCS merupakan konsep penekanan penurunan stres dengan memperkuat pertahanan diri. Asuhan keperawatan komunitas Nir Ketaton ini terbukti menurunkan stres pada anak korban kekerasan seksual,” jelas Yessy.
Prodi S-3 Ilmu Kesehatan sendiri berdiri sejak tahun 2008. Saat ini prodi tersebut diketuai Dr. Nyoman Anita Damayanti, drg., M.S. Daya tampung prodi S-3 Ilmu Kesehatan sebesar 30 mahasiswa pada setiap semesternya, sehingga sampai saat ini telah meluluskan 100 mahasiswa.