FKM NEWS-Program Studi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan (AKK) Program Magister FKM UNAIR menyelenggarakan Kuliah Tamu menghadirkan narasumber Febi Dwirahmadi, Ph.D. (School of Environment, Griffith University, Australia), dengan topik Perbedaan Sistem Kesehatan di Indonesia dan Australia dari Perspektif Pelayanan dan Pembiayaan. Kuliah Tamu ini diselenggarakan bagi mahasiswa baru Tahun Akademik 2019/2020 Program Studi AKK FKM UNAIR.
Penyelenggaraan Kuliah Tamu ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan mahasiswa tentang sistem kesehatan di luar negeri khususnya di Australia. Kuliah Tamu diselenggarakan hari Rabu, tanggal 14 Agustus 2019 di Ruang Kuliah 17 FKM UNAIR jam 15.00-17.00 WIB. (Husni)